Bangkalan – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bangkalan gelar Musyawarah Cabang secara telekonferensi dengan pengurus DPW Jawa Timur, Selasa 16 Maret 2021 di aula gedung Pusat Koperasi Pegawai Negeri Republik Indonesia kabupaten Bangkalan (PKPN-RI).
PAN kali ini berada di bawah kepemimpinan Moch. Aziz, S.H., dan menghadirkan wajah baru dengan didominasi generasi milenial di jajaran pengurus di tingkatan 18 DPC se-Kabupaten Bangkalan. Ketua DPD PAN Bangkalan, Moch. Aziz berharap semoga dengan terbentuknya komposisi pengurus ini dapat memperbesar keberadaan PAN dan juga berkontribusi bagi Pemerintah. Ia juga mengajak kepada pengurus DPD maupun pengurus DPC saling komunikasi dan bersinergi.
“…semoga dengan hadirnya gerasi Millenial di kepengurusan kali ini dapat memperbesar eksistensi PAN dan juga berkontribusi bagi pemerintah. Keberhasilan PAN tidak lepas dari perjuangan secara totalitas seluruh pengurus”, sambut Aziz di depan para DPC, Selasa (16/3/2021).
Selain itu, ia juga berpesan agar jajaran PAN dapat menangkap aspirasi yang berkembang di masyarakat dalam bentuk usulan program-program, serta juga memberikan solusi untuk mensejahterakan masyarakat di Bangkalan.
“Seperti yang kita ketahui bersama bahwa PAN ini merupakan pelopor yang melahirkan reformasi, itu yang kita harapkan kedepan, PAN juga harus dapat menangkap aspirasi yang berkembang di tengah-tengah masyarakat serta memberikan solusi untuk kesejahteraan masyarakat”, lanjutnya.
Moch. Aziz juga menegaskan bahwa PAN ada untuk semua golongan tanpa memandang agama, suku atau golongan tertentu.