Site icon Madurapers

Lebaran Mau Berwisata? Berikut List Wisata yang Keren untuk Kamu!

Bangkalan –Sudah merupakan budaya masyarakat Indonesia merayakan hari raya dengan cara rekreasi/berwisata ke tempat-tempat wisata, apalagi menjelang telasan petto’ (hari ke tujuh setelah Idul Fitri), biasanya muda-mudi, keluarga dan handai taulan berbondong-bondong ke tempat wisata impian.

Nah, untuk liburan lebaran kali ini kamu jangan salah pilih tempat wisata, ya. Berikut list tempat wisata di area kabupaten Bangkalan yang dapat kamu kunjungi.

Eitsss, ingat ya, pakai masker, bawa hand sanitizer dan tetap jaga jarak!

1. Martajasah

Wisata yang satu ini sudah terkenal ke seantero Madura , bahkan banyak wisatawan luar pulau Madura yang datang ke wisata religi ini dengan tujuan nyekar ke makam Syaikhona Moh. Cholil atau yang dikenal dengan sebutan, “Mbah Kholil”. Tempat ini berada tepat di jantung kota kabupaten Bangkalan.

2. Pantai Rindu

Pantai ini berada di Dusun Kesek, Desa Sukolilo Barat, Kecamatan Labang, Bangkalan. Pemandangan lautnya di pantai ini tidak dapat diragukan lagi. Kuy, tunggu apalagi!

3. Pantai Biru

Destinasi yang satu ini awalnya adalah tempat pembuangan limbah dan sampah, namun sama warga setempat dapat disulap menjadi pantai yang indah dan asri. Yakin, deh, tempat ini bakal bikin kamu dan gebetan bakal betah. Pantai ini berada di di desa Telaga Biru, Tanjung Bumi, Bangkalan.

4. Pantai Tengket

Pantai yang satu ini juga istimewa untuk kamu dan gebetan, keluarga dan sanak famili. Pemandangan sunset-nya (matahari tenggelam) sangat menggoda jiwa. Alamatnya berada di Desa Maneron, Kecamatan Sepulu.

5. Bukit Kapur Jaddih

Bukit yang satu ini bukan sebatas bukit, lho. Bukit ini bekas dari kerukan tambang batu kapur yang kemudian disulap jadi tempat wisata. Kolam renangnya begitu unik dan menarik. Yuk, berkunjung, tempatnya di desa Jaddih.

6. Wisata Mangrove

Barangkali kamu butuh suasana baru dan sejuk dengan pohon mangrove yang rindang dan asri, ini tempatnya, di Desa Maneron, Kecamatan Sepulu.

7. Wisata Kuliner Juk Korong

Kalau kamu mau wisata sekaligus cari kuliner yang menggugah selera, nah ini tempat yang tepat bagi kamu. Tapi tetap jaga jarak, ya. Kuy, ke  Desa Bumianyar, Kecamatan Tanjung Bumi, Bangkalan.

8. Bukit Geger

Wisata yang satu ini sudah legendaris bagi masyarakat Bangkalan. Kamu data menikmati udara sejuk sambil ziarah ke makam-makam wali di tempat ini. Wisata ini terletak di desa Geger, kabupaten Bangkalan, dan 30 km tenggara kota. Tinggal di ketinggian 150 sampai 200 meter dpl.

9. Mercusuar 

Bangunan mercusuar ini adalah peninggalan Belanda di waktu menjajah Indonesia. Namun sekarang sudah menjadi monumen yang eksotis dan indah, tempatnya ada di Desa Sembilangan, Bangkalan. Biar kamu tidak tersesat, silahkan cek di google maps, ya.

10. Pantai Siring Kemuning

Tempat wisata yang eksotis selanjutnya berada di desa Macajah di Kecamatan Tanjung Bumi, Bangkalan. Indahnya tidak usah diragukan lagi, dijamin kamu bakal betah. Kalau kecewa, ya, mungkin ekspektasi kamu terlalu tinggi, hehe.

11. Pantai Rongkang

Pantai yang satu ini juga dapat memanjakan mata dengan pemandangannnya yang asri dan unik, dapat dijadikan tempat melepas penat setelah sebulan berpuasa. Tempatnya berada di Desa Kwanyar Barat, Kecamatan Kwanyar, Kabupaten Bangkalan.

Untuk tempat/alamat yang akurat, kamu bisa cek langsung di google maps, ya. Awas! jangan sampai tersesat ke rumah mantan!

Exit mobile version