Pemkab Pamekasan Luncurkan Program BPJS Ketenagakerjaan untuk 612 Buruh Tani Tembakau

Admin
Bupati dan wakil Bupati Pamekasan serta kepala BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan langsung bantuan kepada Buruh petani Program BPJS Ketenagakerjaan
Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan serta kepala BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan langsung bantuan kepada Buruh petani Program BPJS Ketenagakerjaan, (Foto: Erni/Madurapers, 2025)

Selain memberikan perlindungan, program ini juga diharapkan mampu mendorong peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya jaminan sosial ketenagakerjaan bagi seluruh lapisan masyarakat, termasuk pekerja sektor informal.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Pamekasan, Anita Ardhiana, menyampaikan apresiasi atas langkah yang diambil oleh Pemkab Pamekasan.

Ia menilai program ini sebagai wujud nyata perhatian pemerintah terhadap perlindungan sosial bagi pekerja informal.

“Kerja sama antara Pemkab Pamekasan dan BPJS Ketenagakerjaan dalam memberikan perlindungan sosial bagi buruh tani tembakau merupakan langkah yang sangat positif. Program ini menunjukkan bahwa dengan dukungan kebijakan yang tepat, perlindungan sosial bagi pekerja informal dapat terwujud,” ungkapnya.

Diharapkan, peluncuran program ini menjadi langkah awal untuk memperluas cakupan jaminan sosial bagi sektor informal lainnya di Pamekasan.

Pemerintah daerah juga akan melakukan verifikasi dan validasi data calon penerima agar program dapat berjalan efektif dan tepat sasaran.

Program ini bukan hanya sekadar perlindungan sosial, tetapi juga menjadi bagian dari upaya nyata Pemkab Pamekasan dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat, menciptakan rasa aman bagi pekerja, dan mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.