Site icon Madurapers

Upaya Pemberdayaan UMKM, Pemkab Sumenep Gelar Festival Rujak Madura 

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi tampak mendatangi salah satu stand peserta pada Festival Rujak Madura pada Senin (07/08/2023) kemaren (Sumber: Istimewa, 2023). 

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi tampak mendatangi salah satu stand peserta pada Festival Rujak Madura pada Senin (07/08/2023) kemaren (Sumber: Istimewa, 2023). 

Sumenep – Paguyuban Camat bersama Asosiasi Kepala Desa (AKD) setempat menggelar Festival Rujak Madura yang ditempatkan di areal timur Taman Potre Koneng, pada Senin (07/08/2023) kemarin.

Festival Rujak Madura tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI sebagai sarana untuk memberdayakan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi dalam sambutannya mengatakan bahwa para pelaksanaan Festival Rujak Madura dengan membangikan 1000 kupon gratis untuk masyarakat, agar bisa menikmati hidangan rujak ulek Madura yang disajikan di stand kecamatan.

“Kami mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Paguyuban Camat dan AKD, karena selain untuk menyemarakkan HUT ke-78 Kemerdekaan RI, juga bagian dari upaya memberdayakan UMKM di setiap kecamatan,” katanya, Senin (07/08/2023) kemaren.

Oleh karena itu, politisi partai PDIP Sumenep itu berharap festival seperti ini, menjadi agenda berkelanjutan pada rangkaian lomba kemerdekaan tahun depan, hanya saja kegiatannya harus lebih meriah dengan melibatkan lebih banyak pelaku UMKM.

“Lomba memeriahkan HUT Kemerdekaan ini agar memberikan efek pada peningkatan ekonomi masyarakat, sehingga setiap kegiatannya hendaknya melibatkan pelaku UMKM dan PKL di daerah masing-masing,” tutur Bupati.

Bupati menyatakan, lomba kemerdekaan yang diadakan untuk memupuk rasa nasionalisme, memperkuat persatuan dan kesatuan, serta meningkatkan penghormatan terhadap jasa-jasa para pahlawan kemerdekaan.

“Semangat kebersamaan dan persatuan harus selalu menjadi landasan dalam merayakan kemerdekaan di tengah dinamika zaman demi memupuk rasa cinta tanah air,” pungkasnya.

Sebatas informasi tambahan, pada Festival Rujak Madura, panitia juga menggelar makan rujak pedas dengan cabe sebanyak 250 gram yang diikuti oleh masyarakat.

Exit mobile version