Site icon Madurapers

Polres Bangkalan Gelar Doa Bersama untuk Pemilu di Bangkalan Aman dan Kondusif

Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad s.a.w., Polres Kabupaten Bangkalan (Sumber foto: Humas Polri, 2024).

Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad s.a.w., Polres Kabupaten Bangkalan (Sumber foto: Humas Polri, 2024).

Bangkalan – Polres Bangkalan menggelar acara doa bersama untuk merayakan peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad s.a.w., yang jatuh pada tahun 1445 Hijriah atau 2024 Masehi. Acara ini, mengutip Humas Polri, diadakan di Masjid Al Raudhlatul Hidayah Polres Bangkalan dengan suasana yang khidmat.

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, termasuk Ketua Bhayangkari Cabang Bangkalan, Ny. Ayu Febri, Pengurus Bhayangkari, PJU Bangkalan, Kapolsek Jajajran, ASN, serta personil Polres Bangkalan. Pembaca Ayat Suci Al Qur’an Ust. Moh Hori dan penceramah K.H. Zainal Anidin turut hadir untuk memberikan pembacaan dan ceramah.

Dalam acara yang sederhana namun penuh makna ini, tema yang diangkat adalah “Dengan Hikmah Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad s.a.w., Kita Tingkatkan Moral dalam Mewujudkan Polri yang Presisi Siap Mengawal Pemilu 2024”.

Hal ini menunjukkan pentingnya moralitas dalam menjalankan tugas, terutama menjaga keamanan dan kelancaran Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 yang akan segera dilaksanakan pada tanggal 14 Februari mendatang.

Kapolres Bangkalan, AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K., dalam pidatonya meminta kepada para ustad yang hadir untuk memimpin doa bersama agar Kabupaten Bangkalan senantiasa aman dan kondusif menjelang Pemilu.

AKBP Febri juga menekankan pentingnya meminta ampunan dan meneladani akhlaq Nabi Muhammad s.a.w., dalam memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat.

Sementara itu, dalam ceramahnya, K.H. Zainal Abidin menekankan pentingnya menyempurnakan wudhu dan shalat sebagai bentuk ibadah yang khusyuk.

Dia menyarankan agar jika ingin shalat, wudhulah dengan sebaik-baiknya, dan jika sudah wudhu yang sempurna, lakukanlah shalat dengan penuh khusyuk. Jika merasa sulit untuk khusyuk dalam shalat sendiri, maka shalatlah berjamaah.

Selain doa bersama dan ceramah, kegiatan tersebut juga diwarnai dengan pemberian santunan kepada anak yatim piatu. Kapolres Bangkalan, bersama dengan Wakapolres dan para istri, memberikan bantuan kepada anak-anak yang membutuhkan.

Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polres Bangkalan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di daerah tersebut, terutama menjelang pelaksanaan Pemilu.

Semoga dengan doa bersama dan semangat kebersamaan yang ditunjukkan dalam peringatan Isra’ Mi’raj ini, Kabupaten Bangkalan dapat terus aman dan kondusif, serta masyarakat dapat melaksanakan hak pilihnya dengan sejahtera dan damai.

Exit mobile version