Sumenep – Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar kembali menggelar acara Gebyar Undian Tabungan Ukhuwah periode ke-2 dengan hadiah spektakuler bagi para nasabah setia.
Kegiatan tersebut berlangsung pada Jumat (21/02/2025) yang disiarkan langsung melalui Chanel YouTube BPRS TV. Pengundian ini menjadi momen yang sangat dinantikan, di mana berbagai hadiah menarik dibagikan, termasuk satu unit mobil, paket umrah, sepeda motor, dan hadiah hiburan lainnya.
Dalam acara ini, Teguh Cahyono dari BPRS Arta Leksana berhasil meraih hadiah utama berupa satu unit mobil. Selain itu, tiga pemenang mendapatkan paket umrah, yakni Sri Hartatik (BPRS Sampang), Tukini (BPRS Lantabur Tebuireng), dan Lasmi (BPRS Gunung Slamet).
Hadiah sepeda motor juga diberikan kepada Uun Sumarna (BPRS PNM Mentari), Umi Windiarti (BPRS Bangun Drajat Warga), dan Laszismu (BPRS Ihsanul Amal). Beberapa nasabah lainnya juga membawa pulang hadiah menarik seperti sepeda listrik, kulkas, serta hadiah hiburan lainnya.
Tamimah Zubair (BPRS Bhakti Sumekar – Cabang Ganding), Zainullah (BPRS Bhakti Sumekar – Cabang Sapeken), Suhairiyah (BPRS Bhakti Sumekar – Cabang Ganding), dan Yuliandari (Cabang Pusat Operasional) menjadi bagian dari mereka yang beruntung dalam pengundian kali ini.
Direktur BPRS Bhakti Sumekar, H. Hairil Fajar, menyampaikan apresiasi dan harapan bagi para pemenang serta seluruh nasabah yang telah berpartisipasi.