Sampang – Seorang pria yang diduga berasal dari Sumenep nyaris menjadi sasaran amuk massa setelah tertangkap basah mencoba mencuri sepeda motor di Dusun Pengambeen Timur, Desa Ketapang Daya, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, pada Minggu (05/01/2025).
Beruntung, pelaku pecurian kendaraan bermotor (curanmor) berhasil diselamatkan oleh Kepala Desa Ketapang Daya, Moh. Wijdan.
Menurut keterangan salah seorang saksi, Hamid, warga sempat mengepung dan memukuli pelaku curanmor sebelum akhirnya aksi tersebut dihentikan oleh kepala desa.
“Pelaku mengaku berasal dari Sumenep dan bertindak seorang diri. Meskipun berkali-kali dipukuli dan diancam akan dibakar, dia tetap bersikeras mengatakan hal yang sama. Untungnya ada Pak Wijdan, warga jadi sungkan melanjutkan tindakan anarkis,” ujar Hamid saat dikonfirmasi.