Babinsa Batumarmar Dampingi Petani Jagung di Desa Bujur Tengah

Admin
Serma Agus Salim melaksanakan pendampingan pertanian didesa Bujur Tengah
Serma Agus Salim melaksanakan pendampingan pertanian didesa Bujur Tengah, (Erni/Madurapers, 2025).

“Kami membantu petani mulai dari perawatan dasar hingga pemantauan hama dan penyakit tanaman agar pertumbuhan jagung tetap optimal,” ujarnya.

Ia menambahkan, pendampingan ini juga bertujuan untuk memberikan motivasi kepada para petani agar tetap semangat dalam mengelola lahan pertanian mereka.

Dengan adanya pendampingan, diharapkan petani semakin memahami teknik perawatan tanaman yang baik dan benar.

Lebih lanjut, Serma Agus Salim menegaskan bahwa kegiatan pendampingan pertanian ini merupakan bagian dari dukungan TNI terhadap program ketahanan pangan nasional.

“Babinsa akan terus hadir mendampingi petani sebagai wujud nyata dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan,” pungkasnya.