DPR Ingatkan Kemenhub: Mudik Lebaran 2023 Harus Lebih Lancar dan Terkendali

Madurapers
Anggota Komisi V DPR RI dari Fraksi PKS Toriq Hidayat
Anggota Komisi V DPR RI dari Fraksi PKS Toriq Hidayat (Sumber Foto: DPR RI Fraksi PKS, 2022).

Tanpa antisipasi yang cermat, tandasnya, akan timbul kemacetan yang panjang dan lama.

“Saya minta segala penyebab perlambatan dan atau kemacetan di jalan tol segera diidentifikasi. Tak hanya tol Cikampek, seluruhnya. Lekas carikan solusi, jika karena kerusakan, segera diperbaiki dan selesai sebelum mudik,” pungkas Toriq.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah menyetujui perubahan tanggal cuti bersama Lebaran 2023.

Dengan demikian, cuti bersama Lebaran 2023 akan berlangsung sepanjang tujuh hari (19-25 April 2023).

Jadwal ini berubah dari Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendidikan, Budaya, Riset dan Teknologi. Dari SKB, cuti bersama ditetapkan pada 21-26 April 2023