Kapolda Jatim Terus Genjot Vaksinasi

Irjen Pol Nico Afinta berdialog dengan lansia peserta vaksinasi massal di Kabupaten Moiokerto (Sumber Foto : Bid Humas Polda Jatim)

Mojokerto – Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta didampingi Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kabupaten Mojokerto diantaranya Bupati, Dandim dan Kapolres mengecek pelaksanaan vaksinasi massal serentak dan pembagian bantuan sosial (bansos), Jumat (11/2/2022) di Gedung PPNI Stikes Bina Sehat.

Kegiatan ini terkoneksi dengan vaksinasi serentak di Mandalika NTB yang dihadiri oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Vaksinasi serentak hari ini dilaksanakan di seluruh jajaran Polda Jatim dengan sasaran sasaran 14.801 dosis vaksin lansia dan anak-anak.

Sedangkan kegiatan vaksinasi massal di Kabupaten Mojokerto ini jumlah sasaran sebanyak 481 peserta dengan rincian, lansia 34, dewasa 108 dan anak-anak sebanyak 339. Pelaksanaan vaksinasi massal di Kabupaten Mojokerto dibantu oleh tenaga kesehatan (nakes) gabungan dari TNI, Polri, Dinkes serta relawan.

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta, menjelaskan kegiatan vaksinasi hari ini melaksanakan apa yang disampaikan oleh bapak Kapolri berkaitan tiga hal strategi penanganan COVID-19.

Pertama kata Nico, panggilan karib Jenderal Polisi bintang dua ini, yakni melaksanakan operasi Yustisi tentang penekanan protokol kesehatan (prokes) di tempat keramaian dan penyesuaian prokes.

“Mungkin di pasar, restoran, hotel, maupun tempat pariwisata. Menyesuaikan prokes yaitu memakai masker, menjaga jarakki dan mencuci tangan. Kedua, operasi Yustisi berkaitan penggunaan aplikasi PeduliLindungi yang mana pihak Kepolisian bersama-sama Forkompimda daerah melaksanakan operasi Yustisi,” jelas Nico seusai melaksanakan zoom meeting bersama Kapolri Jendral Pol Listyo Sigit Prabowo.

Tinggalkan Balasan

error:

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca