Melalui Forum PKL PC PMII Sumenep, Wujudkan Pembaharuan 

Madurapers
Foto bersama pembukaan Pelatihan Kader Lanjut (PKL) PC PMII Sumenep (Sumber foto: Istimewa, 2023). 
Foto bersama pembukaan Pelatihan Kader Lanjut (PKL) PC PMII Sumenep (Sumber foto: Istimewa, 2023). 

Sumenep – Bertajuk ‘Kader Mujtahid dan Tantangan Indonesia Emas 2045’, Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Sumenep menggelar Pelatihan Kader Lanjut (PKL) dari tanggal 22 hingga 25 Oktober 2023.

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Garuda Sumenep ini merupakan kaderisasi formal tingkat ketiga yang bertujuan untuk mendidik kader ideologis dan pelopor dengan predikat mujtahid yang ditempatkan.

Ketua Umum PC PMII Sumenep, Abdul Mahmud menyampaikan bahwa inti pokok dalam pelaksanaan PKL ini dalam rangka mewujudkan misi pembaharuan PMII.

“Tancap misi pembaharuan PMII menuju Indonesia emas 2045, dan PMII akan menempati garda terdepan dalam kemajuan,” katanya saat memberikan sambutan pada pembukaan PKL Minggu (22/10/2023) kemaren.