Partai-partai Besar Sapu Bersih Kursi Dapil Jatim 14

Madurapers
Partai-partai politik besar yang memperoleh kursi DPRD Jatim Dapil Jatim 14, yang meliputi Kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep, Madura, Jawa Timur
Partai-partai politik besar yang memperoleh kursi DPRD Jatim Dapil Jatim 14, yang meliputi Kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep, Madura, Jawa Timur (Dok. Madurapers, 2024).

Dalam perhitungan menggunakan sistem sainte lague, PKB, NasDem, dan PDIP masing-masing meraih 2 (dua) kursi. Kursi PKB diraih oleh Moch. Fauzan Ja’far dan Nur Faizin, NasDem diraih Nasich Aschal dan pendatang baru Agus Wahyudi, sedangkan PDIP berhasil meloloskan Mahhud dan pendatang baru Abrari.

Partai Demokrat meraih 1 (satu) kursi yang diraih oleh Achmad Iskandar, Golkar meraih 1 (satu) kursi yang diraih oleh Sobirin, PKS juga mendapatkan 1 (satu) yang diraih oleh Harisandi Savari, PPP berhasil meloloskan caleg pendatang baru, Nurul Huda, Gerindra berhasil meraih 1 (satu) kursi dengan Abdul Halim sebagai perwakilannya, dan PAN berhasil mendapatkan 1 (satu) kursi yang diraih oleh Moch. Azis.

Dengan hasil tersebut, terdapat 7 (tujuh) pendatang baru dan 5 (lima) anggota DPRD Jatim incumbents yang akan mewakili Dapil Jatim 14 dalam periode 2024-2029. Mereka akan dilantik pada tanggal 31 Agustus 2024 mendatang.

Dengan komposisi yang terdiri dari berbagai latar belakang dan pengalaman, diharapkan anggota DPRD Jatim terpilih ini dapat bekerja sama untuk mewujudkan perubahan yang positif bagi masyarakat di wilayah Madura, Jawa Timur.