Pelayanan Puskesmas Banjar Buruk, Kades Banjar: Ganti Kapusnya

Kantor Puskemas Banjar, Desa Banjar, Kecamatan Galis, Kabupaten Bangkalan, saat didatangi oleh media ini, Selasa (18/07/2023) (Dok. Madurapers, 2023).
Kantor Puskemas Banjar, Desa Banjar, Kecamatan Galis, Kabupaten Bangkalan, saat didatangi oleh media ini, Selasa (18/07/2023) (Dok. Madurapers, 2023).

Selain buruk dalam hal pelayanan di Puskesmas Banjar, ia menjelaskan juga tidak tertib administrasi, sehingga hal ini dikuatkan oleh laporan warga yang sering kali rawat inap maupun rawat jalan pada saat melakukan pembayaran tidak mendapatkan kuitansi sebagai rincian pembayaran.

“Laporan yang masuk ke saya bermacam-macam, teriring kasus pelayanan juga ada laporan pasien yang tidak mendapatkan kuitansi sebagai rincian perbayaran rawat inap maupun jalan, bahkan ada juga yang mendapatkan kuitansi tapi tidak ada rinciannya, ini jelas ada permainan administrasi di Puskesmas Banjar,” tandasnya.

Sementara, Kepala Puskesmas dr. Yulia membenarkan adanya kekurangbenaran dalam melakukan pelayanan di Puskesmas Banjar yang dilakukan oleh salah satu oknum bidan, seperti yang sudah beredar di media sebelumnya.

“Benar mas, memang ada oknum di Puskesmas yang tidak melaksanakan tugas sesuai Protap, dan ini sudah kami beri punishment dan juga sudah di tindak, ke depan akan lebih di evaluasi masalah pelayanan yang lebih baik,” ucap dr. Yulia dalam sambungan via WhatsApp, Selasa (18/07/2023).

Mengenai tentang Prosedur Tetap (Protap) lanjut dr. Yulia, sudah sering kali diterapkan dan disosialisasikan terhadap bidan-bidan, tetapi salah satu oknum bidan ini melakukan tugas yang tidak sesuai protap.

“Memang benar, dan ada oknum yang tidak mentaati Protap kekurangbenaran itu dalam mempraktekkan Protap itu mas, dan kami sudah beberapa kali menindak itu,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca