Penduduk Banten 2025 Tembus 12,5 Juta Jiwa

Madurapers
Ilustrasi potret penduduk di Provinsi Banten pada tahun 2025
Ilustrasi potret penduduk di Provinsi Banten pada tahun 2025 (Sumber Foto: Madurapers, 2025).

Serang – Jumlah penduduk Provinsi Banten, BPS Banten memproyeksikan sebesar 12,54 juta jiwa pada tahun 2025. Jumlah ini meningkat seiring laju pertumbuhan tahunan yang mencapai 1,10 persen atau sekitar 136 ribu jiwa per tahun, Rabu (11/06/2025).

Laki-laki mendominasi jumlah penduduk dengan total 6,37 juta jiwa. Angka ini lebih tinggi 202 ribu jiwa dibanding jumlah perempuan yang mencapai 6,17 juta jiwa.

Rasio jenis kelamin di Banten sebesar 103,3, artinya terdapat sekitar 103 laki-laki untuk setiap 100 perempuan. Perbandingan ini menunjukkan dominasi tipis laki-laki dalam komposisi penduduk.

Kepadatan penduduk Banten kini mencapai 1.341 jiwa per kilometer persegi. Jika dibandingkan dengan luas wilayah sekitar 9.348 km², maka hampir seluruh wilayah Banten dihuni rata-rata lebih dari seribu jiwa.