Sejak dini, putri owner perusahaan ternama ini telah diajarkan nilai-nilai cinta kebangsaan oleh kedua orang tuanya. Hal ini terbukti dari antusiasmenya dalam mengikuti rangkaian kegiatan HUT RI.
“Saya selalu ingin menanamkan rasa cinta tanah air kepada anak-anak saya. Mengajarkan mereka tentang pentingnya menghargai perjuangan para pahlawan dan berkontribusi bagi bangsa sejak dini adalah bagian dari pendidikan yang kami terapkan di rumah,” ungkap Arinah Hidayah, owner PT Arinna Makmur Sentosa.
Lebih lanjut dirinya mengungkapkan bahwa pawai karnaval tersebut berhasil menjadi salah satu daya tarik utama dalam perayaan HUT Kemerdekaan RI di Kecamatan Ganding, yang tidak hanya menampilkan kreativitas warga tetapi juga mempererat kebersamaan di antara masyarakat setempat.
“Dengan adanya pawai ini, kami berharap bisa terus mendukung pelestarian budaya lokal serta meningkatkan rasa cinta tanah air di kalangan masyarakat, khususnya generasi muda,” pungkasnya.
