Skenario Bank BTN Sembunyikan Fakta Kasus Perkreditan hingga Pelayanan Buruk

Kepala Kantor Cabang BTN Bangkalan, Asep Hedrisman saat menemui Nanda Wirya Laksana, pemilik Perumahan Bukit Dama pada Selasa (03/09/2024) kemaren. (Sumber Foto: Fauzi). 

Sumenep – Bank Tabungan Negara (BTN) Tbk membuat skenario untuk menyembunyikan sejumlah fakta kasus kredit hingga pelayanan buruk yang dialami Nanda Wirya Laksana, pemilik Perumahan Bukit Damai yang dikelola oleh PT Linggarjati Trijaya Indah.

Skenario tersebut terungkap setelah Kepala BTN Cabang Bangkalan, Asep Hedrisman, yang mencoba meredam kegaduhan yang terjadi dengan mitra kerjanya, namun upayanya justru memicu lebih banyak pertanyaan.

Asep datang ke Sumenep pada Selasa (03/09/2024) kemaren siang untuk memberikan klarifikasi atas persoalan yang menimpa Wirya, sapaan akrab Nanda Wirya Laksana. Pertemuan tersebut berlangsung di KCP BTN Sumenep, Jalan Trunojoyo, No. 55, Labangseng, Kolor, Kecamatan Kota, sekitar pukul 13.00 WIB.

Sebelumnya, Nanda Wirya Laksana, pemilik Perumahan Bukit Dama telah merinci sejumlah permasalahan yang dialaminya, termasuk penundaan pencairan dana dan perubahan suku bunga tanpa pemberitahuan, yang memperburuk kepercayaan terhadap BTN.

Tidak hanya itu saja, Wirya juga menyoroti kelalaian dalam pengajuan kredit yang mengakibatkan penolakan tanpa alasan yang jelas dari pihak bank plat merah tersebut.

Dalam pertemuan tertutup dengan Nanda Wirya Laksana, Owner Perumahan Bukit Damai Sumenep, Asep menolak untuk membeberkan hasil pertemuan tersebut kepada media, hanya meminta maaf atas pelayanan yang dianggap kurang memadai.

Namun, permintaan maaf Asep seakan menutup-nutupi akar masalah yang sebenarnya. Lima poin krusial yang diajukan oleh Wirya terkait dengan penundaan dan penolakan pencairan kredit, perubahan suku bunga, dan kesalahan administratif yang terjadi di BTN, tak satupun dijelaskan secara rinci oleh Asep.

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca