Tak Berpotensi Tsunami, Gempa 3.9 Magnitudo Terjadi di Sumenep

Titik pusat gempa yang terjadi di Kabupaten Sumenep Madura Jawa Timur
Titik pusat gempa yang terjadi di Kabupaten Sumenep Madura Jawa Timur. (Sumber Foto: BMKG)

Sumenep – Gempa bumi berkekuatan 3.9 Magnitudo kembali terjadi di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Kamis, 12 Mei 2022.

Berdasarkan laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Jogja lewat akun Twitter resminya, gempa ini tak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.

BMKG menginformasikan gempa terjadi pada, Kamis (12/05/2022) pukul 00.43 WIB. Pusat gempa berada di 21 km arah Timur Laut Sumenep di kedalaman 10 km.

Adapun lokasi gempa berada di koordinat 6.89 Lintang Selatan (LS), dan 113.99 Bujur Timur (BT).

warga Desa Temedung, Kecamatan Batang-Batang, Sumenep, Ahmad Zainuri juga mengaku gempa juga terjadi di sekitar rumah tempat tinggalnya itu.

“Awalnya kabar gempa saya terima dari status Media Sosial (Medsos). Tak lama kemudian saya juga merasakan getaran,” kata pria lulusan SMA Al-iftitayah itu kepada media ini, Kamis (12/05/2022).

Sementara itu, Kasi Pemerintahan Desa Badur, Kecamatan Batuputih, Sumenep, Tolak Widarsono mengaku merasakan getaran gempa yang cukup dahsyat di desanya.

“Kurang lebih 5 detik goncangan gempa saya rasakan di sini mas,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca