Dinas Pendidikan Sumenep Upayakan Profil Pelajar Pancasila Bisa Terwujud

Madurapers
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Sumenep dalam acara penguatan profil pancasila di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Rubaru I Kecamatan Rubaru. (Sumber Foto: Dinas Pendidikan Sumenep).

Sumenep – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep mengupayakan pelajar memenuhi 6 (enam) profil pelajar Pancasila, Jumat (24/6/2022).

Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Sumenep dalam acara penguatan profil pancasila di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Rubaru I Kecamatan Rubaru.

Acara yang mengusung tema ‘Kearifan Lokal (Makanan dan Permainan Tradisional Daerahku)’ diketahui dilaksanakan pada Kamis, 23 Juni 2022 kemaren.

Dalam kegiatan ini, Kadisdik Sumenep Agus Dwi Saputra didampingi Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan SD, Ardiansyah Ali Shochibi. Hadir pula, jajaran dewan guru SDN SDN) Rubaru I Kecamatan Rubaru berikut pengawas pendidikan setempat

Kadisdik Sumenep, Agus Dwi Saputra mengatakan dalam sambutannya, bahwa peserta didik yang ada di ujung timur Pulau Madura agar memenuhi karakteristik pelajar pancasila.