“Diupayakan akan ditingkatkan lagi luasan tanamnya, serta kami berupaya melakukan cek ketersediaan beras di penggilingan dan cek harga beras di pasar tradisional,” katanya menegaskan.
Pihaknya menambahkan, mayoritas petani yang ada di Kabupaten Sumenep memiliki kebiasaan atau budaya menyimpan hasil panen padi untuk menjaga ketahanan pangan di tingkat keluarganya.
“Bahkan, petani kita hanya sesekali menjual beras ke penggilingan jika ada kebutuhan keuangan,” pungkasnya.
