Ketua MUI Sulsel menyampaikan hal itu saat Subdit Politik Polda Sulsel Irawan melakukan audiensi di Kantor MUI Sulsel, pada Senin (13/3/2023).
Dalam audiensi itu, dia juga menjelaskan, bahwa MUI merupakan lembaga pelayanan umat. Lembaga ini (MUI, red.) hingga sampai saat ini, kata dia, bersikap netral dan menjadi penengah di tahun politik.
Sinergis dengan harapan MUI Sulsel, Subdit Politik Polda Sulsel Irawan berharap, peran MUI sebagai ulama mampu menjadi penengah di tengah isu politik agama yang mulai memanas ini.
“Kita ingin suasana politik ini tetap dingin, sehingga tidak menimbulkan kegaduhan di tengah masyarakat,” harap Irawan.