PJS Santuni Anak Yatim dan Bagikan Sembako di Ramadhan yang Penuh Berkah

Madurapers
Ketua PJS
Organisasi PJS gelar santunan anak yatim dan bagikan sembako kepada wanita lansia, tepatnya di kediaman ketua PJS di Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang (Foto: Abd. Rosyid, Dok. Madurapers, 2022).

Ketua PJS Faris selanjutnya menuturkan bahwa suksesnya acara santunan ini tidak lepas dari dukungan para sahabat jurnalis yang tergabung di PJS.

Dirinya berharap semoga berkat doa anak yatim dan para lansia, PJS membawa keberkahan dan selalu dilindungi oleh Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Semoga kami tetap istiqamah dan ke depan bisa lebih banyak lagi menyantuni anak yatim,” harapnya.

Sementara itu, Yatik Ibu dari anak yatim mengucapkan terimakasih banyak kepada PJS.

“Semoga PJS semakin maju, solid, dan tetap menjadi lokomotif informasi rakyat yang progresif, berimbang, dan anti sogok menyogok sehingga bisa mengedukasi warga Sampang,” harapnya.