Rumah Petani di Sampang Rusak Diterjang Angin, Belum Ada Tindakan dari Pemerintah

Admin
Rumah milik Juhari di Dusun Oro, Desa Morbatoh, rusak parah karena angin kencang
Rumah milik Juhari di Dusun Oro, Desa Morbatoh, rusak parah karena angin kencang (Sumber Foto: Madurapers, 2025).

Sampang – Hujan deras disertai angin kencang merusak rumah milik Juhari, warga Dusun Oro, Desa Morbatoh, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, pada Senin (26/05/2025) sekitar pukul 11.20 WIB. Akibat bencana tersebut, Juhari menderita kerugian puluhan juta rupiah.

Anak perempuan Juhari mengungkapkan kepada Madurapers, saat kejadian hujan mengguyur sangat deras, dan tiba-tiba angin menerjang atap rumah mereka. Akibatnya, separuh atap rumah terangkat dan beterbangan.

“Angin sangat kencang. Tiba-tiba atap rumah bapak saya berhamburan. Bukan hanya rumah, tapi atap dapur dan surau juga rusak,” tuturnya.