Selain itu, proyek-proyek irigasi baru terus berjalan, dengan prioritas utama di wilayah-wilayah pertanian, sehingga petani setempat bisa lebih mudah mengelola tanaman dan meningkatkan produktivitas.
Bupati Fauzi menekankan bahwa pembangunan irigasi bukan hanya sekadar proyek infrastruktur, tetapi sebagai langkah nyata untuk memperbaiki sistem pertanian yang berkelanjutan.
“Irigasi adalah nyawa bagi pertanian. Untuk itu, perlu ada sinergi antara pemerintah, petani, dan masyarakat agar jaringan irigasi ini terus terpelihara,” ujarnya.
Ke depan, Kabupaten Sumenep diharapkan menjadi salah satu daerah dengan sektor pertanian yang produktif dan berdaya saing tinggi, berkat inisiatif pembangunan infrastruktur yang terus digalakkan.
“Langkah ini diharapkan tak hanya memberi manfaat jangka pendek, tetapi juga memperkokoh fondasi ketahanan pangan bagi masyarakat Sumenep,” pungkasnya.
