Sumenep – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Sumenep bersama Bank Perekonomian Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar Perseroda mengambil peran strategis dalam menyiapkan generasi muda cerdas finansial. Lewat seminar literasi keuangan bertajuk “Menumbuhkan Generasi Melek Finansial Sejak Dini”, puluhan pelajar SMP dan SMA sederajat dari 17 lembaga pendidikan di Kecamatan Lenteng mendapat edukasi langsung, Sabtu (13/9/2025).
Kegiatan yang dipusatkan di Yayasan Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Ittihad, Desa Lembung Timur ini tak hanya memberikan materi, tetapi juga aksi nyata: setiap peserta memperoleh buku tabungan gratis sebagai langkah awal membangun budaya menabung.
Ketua JMSI Sumenep, Supanji, menegaskan bahwa literasi keuangan di era digital menjadi kebutuhan mendesak bagi generasi muda.
“Anak-anak sekarang akrab dengan gawai, belanja online, hingga tren investasi. Tapi tanpa pemahaman yang benar, mereka bisa terjebak gaya hidup konsumtif atau salah langkah dalam mengatur uang. Literasi keuangan bukan sekadar mengenal uang, tapi bagaimana merencanakan, mengelola, dan menggunakannya secara bijak,” tegas Supanji.
Ia menambahkan, media tidak hanya bertugas menyampaikan informasi, tetapi juga wajib menjadi agen edukasi untuk mencetak generasi melek informasi sekaligus cerdas finansial.
