Bangkalan – Pemeringkatan perguruan tinggi oleh World’s Largest University Rankings (UniRanks) tahun 2024 kembali menyoroti perguruan tinggi di dunia. Dari perguruan tinggi tersebut, ada 5 (lima) Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) terbaik di Indonesia.
Di antara 2.435 institusi pendidikan tinggi yang tersebar di tanah air, UniRank menilai kinerja akademik, kehadiran digital, serta popularitas universitas berdasarkan standar internasional.
Dalam kategori PTN, Universitas Indonesia (UI) menempati posisi teratas dengan skor 85,3. UI tidak hanya menduduki peringkat pertama di Indonesia, tetapi juga menorehkan prestasi dengan peringkat ke-82 di Asia dan ke-423 di dunia.
Di posisi kedua, Universitas Airlangga (UNAIR) mencatat skor 83,1, yang menempatkannya di peringkat ke-116 di Asia dan ke-554 di dunia. Selanjutnya, Universitas Gadjah Mada (UGM) berada di peringkat ketiga nasional dengan skor 82,89, ranking 120 di Asia, dan 565 di dunia.
Dua universitas lainnya, Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Institut Teknologi Bandung (ITB), masing-masing menempati posisi keempat dan kelima nasional. IPB memperoleh skor 79,61 dengan peringkat 190 di Asia dan 760 di dunia. Sedangkan ITB meraih skor 78,48, menempati peringkat 223 di Asia dan 835 di dunia.