Pantarlih Lakukan Coklit di Rumah Gubernur Jatim

Pantarlih dan PPDP Kel. Jemur Wonosari, Kec. Wonocolo
Pantarlih dan PPDP Kel. Jemur Wonosari, Kec. Wonocolo lakukan Coklit Pemilu 2024 di rumah Kediaman Gubernur Khofifah Indar Parawansa. (wahyu) (Sumber: Kominfo Jatim, 2023).

Surabaya – Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) dan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) Kel. Jemur Wonosari , Kecamatan Wonocolo melakukan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) daftar pemilih pemilu serentak 2024 di rumah kediaman Gubernur Khofifah Indar Parawansa di Jakan Jemursari VII/124, Jumat (24/2/2023).

Proses Coklit ini dikawal langsung oleh Ketua KPU Provinsi Jawa Timur Choirul Anam. Coklit ini dilakukan dalam rangka proses tahapan Pemilu 2024.

Mengawali proses Coklit, Pantarlih mencocokkan KTP dan KK Gubernur Khofifah untuk dilakukan coklit. Petugas mencocokan data berurutan mulai dari Nama, NIK, Alamat Domisili, hingga jumlah keluarga daftar pemilih yang terdapat dalam satu Kartu Keluarga Gubernur Khofifah.

Gubernur Khofifah juga menghimbau masyarakat Jatim agar memastikan seluruh jumlah anggota keluarganya yang memiliki hak pilih terdaftar pada pelaksanaan pesta Demokrasi tahun 2024 mendatang.

“Kepada masyarakat Jatim, saya mohon mendukung ketika menerima Petugas Pantarlih untuk memberikan data terkait data pemilih. Cukup menunjukkan KTP dan KK yang kemudian data akan diverivikasi oleh para petugas yang akan datang door to door rumah ke rumah,”imbuhnya.

Dia juga menyampaikan, pemerintah pusat melalui Kemendagri berpesan agar seluruh daerah menyiapkan kebutuhan anggaran melalui APBD provinsi maupun APBD kabupaten/kota dalam rangka persiapan Pemilukada tahun 2024.

Tinggalkan Balasan

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca