Babinsa Pademawu Dampingi Petani Tanam Padi Tahap 2 Perkuat Ketahanan Pangan

Madurapers
Babinsa Pademau bersama petani menanam padi tahap 2 sebagai bentuk dukungan memperkuat ketahanan pangan
Babinsa Pademau bersama petani menanam padi tahap 2 sebagai bentuk dukungan memperkuat ketahanan pangan (Sumber Foto: Istimewa).

Bangkalan – Guna mendorong semangat petani mengembangkan Luas Tambah Tanam (LTT) di Kecamatan Pademawu, Serma Masagung Budi Wijaya Babinsa dari Koramil Pademawu turun ke sawah membantu proses penanaman padi tahap 2 di Desa Pademawu Barat.

Keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini menjadi wujud dukungan TNI terhadap program ketahanan pangan nasional. Bersama Kelompok Tani “Dharma Bhakti,” Serma Masagung aktif melakukan penanaman padi di lahan milik Ahmad Heriyanto.

Melalui aksi nyata, diharapkan semangat petani dalam mengelola lahan dapat terus meningkat, sekaligus mempererat nilai gotong royong di kalangan masyarakat. Kehadiran Babinsa di lapangan juga menjadi pendorong moral bagi para petani dan memperkokoh sinergi antara TNI dan rakyat.