Biaya TPS 2024 Rp100 Ribu, KPPS Tobai Barat Sampang Pertanyakan Sisa Anggaran

Ilustrasi karya Hanafi wartawan Madurapers.com (Dok. Madurapers, 2024)

Sampang – Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Tobai Barat, Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang, Madura pertanyakan sisa anggaran Tempat Pemungutan Suara (TPS) senilai Rp4.354.000.

Pasalnya, penyaluran anggaran dari Panitia Pemungutan Suara (PPS) kepada masing-masing KPPS hanya terserab Rp100 Ribu, Jumat (15/3/2024).

Hal itu diungkapkan oleh beberapa KPPS Desa Tobai Barat kepada awak media madurapers. “Anggaran TPS dari PPS hanya diberikan Rp100 ribu saja mas, itu untuk sewa kursi saja, terus dari anggaran 4.354.000 itu kemana sisanya?,” ungkap salah satu KPPS yang Desa Tobai yang enggan disebutkan namanya, Jumat (15/03/2024).

Ia menambahkan, bahwa PPS Desa Tobai Barat berjanji akan memberikan sisa anggaran TPS sebanyak Rp4.354.000 setelah pelaksanaan Pemilu selesai.

“Namun setelah selesai pelaksanaan, sisa anggaran TPS itu belum juga ada kabarnya. Bahkan sudah satu bulan Pemilu berlalu,” keluhnya.

Senada dengan salah satu KPPS yang sama-sama tidak ingin disebutkan namanya membenarkan atas peristiwa tersebut. Menurutnya, ia pernah bertanya kepada PPS perihal anggaran TPS, namun jawaban dari PPS membuat dirinya kaget. Kata dia, pihak PPS mengatakan anggaran TPS tersebut sudah habis untuk keamanan.

“Setelah ditanya, pihak PPS mengatakan anggaran TPS sudah habis. Anehnya, pihak PPS mengaku anggaran tersebut digunakan untuk keamanan aparat TNI dan Kepolisian, juga diperuntukan untuk pengkondisian wartawan dan LSM,” ungkap salah seorang KPPS setempat.

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca