Corat-Coret Seragam Rayakan Kelulusan, Puluhan Pelajar Sampang Diamankan Polisi

Anaf
Puluhan pelajar saat mendapatkan pembinaaan dari Anggota Mapolsek Banyuates, Senin (12/04/2021) di halaman Mapolsek Banyuates.

Sampang – Puluhan pelajar yang merayakan kelulusan di wilayah Banyuates terpaksa diamankan polisi. Puluhan pelajar itu sebelumnya melakukan aksi corat-coret seragam dan konvoi di jalan raya, Senin (12/04/2021).

Berdasarkan pantauan awak media, Sekitar ratusan pelajar yang berseragam Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) berkumpul sambil corat-coret seragam di sekitaran Jembatan Nepa Banyuates. Dari ratusan pelajar tersebut, rata-rata dari luar wilayah kecamatan Banyuates.

Kapolsek Banyuates, AKP Dodi Pratama, SIK., mengatakan, pihaknya mendapat laporan dari masyarakat soal adanya kerumunan dan aksi konvoi para pelajar.

“Aksi konvoi dan corat-coret seragam dalam merayakan kelulusan itu diperkirakan mencapai 100 sepeda motor,” tuturnya.

Polisi pun melakukan penggeledahan terhadap para pelajar yang tertangkap. Namun, tidak ditemukan benda-benda yang mencurigakan.

“Untuk senjata tajam atau benda mencurigakan lainnya nihil. Kita juga sudah memeriksa ponsel masing-masing pelajar,” ujar Dodi