“Target capaian yang di Pemkab 500 orang, sedangkan capaian seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Sumenep diharapkan 10 ribu vaksinasi,” tegasnya.
Lain dari pada itu, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi mengungkapkan, bahwa kabupaten yang memiliki julukan The Soul of Madura itu, ternyata kembali naik pada kriteria Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2.
“Kabupaten Sumenep saat ini kriterianya Level 2, bersama Kabupaten Sampang, Pamekasan, dan beberapa kabupaten kota lainnya di jawa timur sebanyak 12 kabupaten dan kota,” paparnya.
Sehingga pihaknya mengimbau supaya vaksinasi kali ini benar-benar diperhatikan oleh seluruh lapisan masyarakat. Agar upaya untuk memutus sebaran Covid-19 dapat diwujudkan dengan mudah.
“Tentu ini harus kita pikirkan bersama, khususnya yang berkaitan dengan aturan penetapan level pada indikator penyesuaian upaya kesehatan masyarakat dan pembatasan sosial dalam penanggulangan pandemi Covid-19,” imbaunya.
Bahkan pihaknya terus mendesak jajaran Kepala Dinas yang ada di bawah naungan Pemkab Sumenep, agar lebih keras lagi untuk mendorong masyarakat dalam pelaksanaan vaksinasi.
“Berkaitan dengan hal ini, maka saya mengharapkan kepada Kepala Dinas beserta jajarannya ke bawah untuk lebih semangat,” pungkasnya.
Penulis: Moh Busri
Editor: Ady