Berdasarkan pantauan awak media di lokasi, bangunan sekolah tampak setengah jadi, dengan dinding yang sudah terpasang, namun tanpa atap dan penyelesaian lainnya. Material bangunan masih berserakan di sekitar area konstruksi, dan hingga kini, pihak sekolah serta masyarakat belum menerima penjelasan resmi dari pihak terkait alasan pemberhentian pengerjaan bangunan tersebut.
Terungkap, sesuai data yang diperoleh media Madurapers, pada tanggal 01 Juni 2024 telah melakukan pelelangan tender senilai Rp624.657.269 yang bersumber dari APBD Tahun 2024.
Nama tender, Rehabilitasi Ruang Kelas dan Pembangunan Ruang Guru UPTD SDN Tellok 1, dan lokasi pengadaan UPTD SDN Tellok 1 – Bangkalan, diikuti sebanyak 10 (sepuluh) CV. Pemenang tender tesebut adalah CV Surya Sinergi Semesta, yang beralamat: Jl. Laut Banda IIIC No. 11 RT.003/RW.010 Tunjung, Burneh-Bangkalan Jawa Timur, sesuai dengan lpse.bangkalan.
Uraian singkat ppengeraan sebagai berikut: (1) Kegiatan: Pengelolaan pendidikan sekolah dasar, (2) Sub kegiatan: rehabilitasi sedang/berat ruang kelas sekolah, (3) Pekerjaan: Rehabilitasi Ruang Kelas dan Pembangunan Ruang Guru UPTD SDN Tellok 1, (4) Lokasi: UPTD SDN Tellok 1 Kecamatan Galis.
Sumber Dana dan Perkiraan Biaya: (1) Sumber dana: APBD-DAU Earmark Tahun Anggaran 2024, (2) Pagu: Rp625.373.300,00 (enam ratus dua puluh lima juta tiga pulu tujuh tiga ribu tiga ratus rupiah), dan (3) HPS: Rp624.657.269,67 (enam ratus dua puluh empat juta enam ratus lima puluh tujuh ribu dua ratus enam sembilan rupiah).
