Target Anggaran Pendidikan 2025 Capai Rp724,2 Triliun, Tertinggi dalam Sejarah Indonesia

Wahyudi, pemerhati pendidikan dari Lembaga studi Perubahan dan Demokrasi (LsPD), adalah lulusan Megister Linguistik UNS
Wahyudi, pemerhati pendidikan dari Lembaga studi Perubahan dan Demokrasi (LsPD), adalah lulusan Megister Linguistik UNS (Dok. Madurapers, 2024).

Anggaran ini, kata Wahyudi pemerhati pendidikan, selain tertinggi dalam sejarah Indonesia, juga mencerminkan besarnya perhatian pemerintah terhadap sektor pendidikan dan menjadi langkah strategis dalam mempersiapkan generasi muda menghadapi tantangan global.

Dengan alokasi anggaran yang signifikan, kata Wahyudi lebih lanjut, diharapkan Indonesia dapat memperkuat fondasi pendidikan nasional, meningkatkan kualitas tenaga pengajar, dan memperluas akses pendidikan hingga ke daerah-daerah terpencil.

“Komitmen ini menjadi tonggak penting menuju tercapainya visi Indonesia Emas 2045, di mana pendidikan menjadi pilar utama pembangunan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing,” pungkasnya.

error:

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca