DPP PKB Gelar UKK, Ilzam Musholeh: Langkah Awal Jihad Melalui Parlemen

Ilzam Musholeh saat mengikuti UKK di DPP PKB (Doc. Madurapers)

Jakarta – Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB) kembali menggelar Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) tahap II bagi bakal calon legislatif (Bacaleg) DPR RI yang bakal maju dalam Pemilu 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat.

Sebelumnya, DPP PKB sudah menggelar UKK tahap I pada Selasa, 21 Februari 2023 lalu yang dibuka langsung Ketua Umum PKB Gus Muhaimin Iskandar. Dalam kegiatan UKK tahap II ini, Ilzam Musholeh, selaku peserta dari pemilihan Dapil Jatim XI (Madura), mengungkapkan rasa gembiranya setelah mengikuti serangkaian UKK di DPP PKB, Selasa (28/02/2023).

Ilzam, sapaan akrabnya, merasa sangat gembira karena PKB transparan memilih kader-kader terbaiknya bertarung di Pileg 2024 nanti. Hal ini membuat dirinya lebih bersemangat, juga sebagai evaluasi dalam meningkatkan kapabilitas dan integritasnya.

“Saya merasa gembira adanya UKK di PKB. Sebab, PKB telah menunjukkan sikap yang transparan dalam menentukan kader-kadernya maju di Pileg 2024 nanti. Selain itu, saya lebih bersemangat karena UKK ini dijadikan bahan evaluasi terutama dalam kapabilitas dan integritas saya”, tegas Bendum Gaspoll 2024 tersebut.

Ilzam maju di Pileg 2024 nanti adalah bagian dari ikhtiar untuk mengabdikan dirinya terhadap bangsa dan agama melalui parlemen.

“Saya maju di Pileg 2024 nanti adalah bagian langkah awal saya dalam berjihad, yakni, jihad dengan mengabdikan diri untuk bangsa dan agama melalui parlemen”, pungkasnya.

Senada dengan Nihayatul Wafiroh, Koordinator Divisi Rekrutmen dan Pendampingan Caleg LPP PKB mengatakan bahwa, UKK ini untuk mewujudkan beberapa hal. Pertama, transparansi rekrutmen bacaleg PKB. Kedua, PKB ingin publik ikut memiliki dan merasa terlibat dalam penentuan caleg PKB. Ketiga, Memastikan motivasi, spirit, dan orientasi bacaleg PKB adalah untuk menjadi pelayanan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

error:

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca