Gencatan Senjata Hamas-Israel, Pentingnya Pengawasan Pelanggaran

Madurapers
Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera
Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera (Sumber Foto: Dok/Andri, via DPR RI, 2025).

Mardani menyerukan agar komunitas internasional mengawal pelaksanaan gencatan senjata ini secara ketat, mencegah pelanggaran oleh Israel, dan memastikan bahwa kesepakatan ini tidak menjadi langkah simbolis semata.

Ia juga mengecam keputusan Knesset Israel yang melarang operasional Badan PBB untuk Pengungsi Palestina (UNRWA), yang menurutnya adalah tindakan ilegal dan melanggar hak jutaan pengungsi Palestina.

BKSAP DPR berencana membawa isu ini ke forum Inter-Parliamentary Union untuk memperjuangkan pemulihan fungsi UNRWA sebagai penyelamat utama bagi pengungsi Palestina.

Mardani juga menekankan bahwa pelaku genosida harus diadili di Mahkamah Pidana Internasional, sembari memastikan bahwa Indonesia akan segera mengirimkan bantuan kepada masyarakat Gaza.

“Bismillahirrahmanirrahim, gencatan senjata di Gaza akhirnya berlangsung. Insyaallah, kita semua bisa segera membantu saudara kita di Gaza, di Palestina,” ujar Mardani menutup pernyataannya.