“Alhamdulillah saya bersyukur melihat semangat masing-masing pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati, tetap menjaga silaturahim masing-masing calon,” ujar Arief.
Arief mengaku, saat ini masyarakat sudah melek media serta bisa menilai siapa calon pemimpin yang terbaik menurut masyarakat. Oleh seba itu, mari tetapa menjaga keharmonisan antara Paslon serta pengusung partai politik agar tetap terjaga komunikasi yang baik.
“Pilihan masyarakat itu adalah yang terbaik untuk memimpin Bangkalan,” singkatnya.

Sementara, pasangan calon Lukman-Fauzan dalam sambutan singkatnya berkomitmen akan terus berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat Bangkalan. Sebab, bukan masalah jabatan yang akan diperoleh, melainkan bagaimana jabatan bisa memberikan pelayanan yang terbaik buat masyarakat. Ia mengaku bahwa jabatan nantinya hanya sebagai alat untuk memberikan pelayanan yang terbaik buat masyarakat Bangkalan.
“Harapan kami jangan sampai demokrasi ini ada ujaran fitnah serta ujaran kebencian, kami tetap berkomitmen akan terus menjaga kondusifitas demontrasi ini dengan baik,” kata Lukman.

Sedangkan, pasangan calon Matur-Jayus meyakini bahwa masyarakat tidak akan mengorbankan hak suaranya dengan sobekan uang 50/100 ribu untuk pengorbanan lima tahun kedepan.