Tempat Wisata di Sumenep Buka Saat Libur Lebaran, Begini Aturannya

Madurapers
Salah satu wisatawan saat berkunjung ke pantai Gili Labak
Salah satu wisatawan saat berkunjung ke pantai Gili Labak (Sumber Foto: Istimewa, 2022).

Sumenep – Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Sumenep akan panggil pengelola tempat wisata swasta, Kamis (21/04/2022).

Kepala Disbudporapar Sumenep, Moh Iksan, mengatakan pemanggilan para pengelola tempat wisata tak lain menjelang libur panjang Idul Fitri 1443 H mendatang.

Pemanggilan tersebut, menurutnya akan membahas soal even di tempat wisata pada saat libur panjang Idul Fitri.

“Silahkan melaksanakan eventnya, tetapi tetap taati Protokol Kesehatan (Prokes) di tempat wisata masing-masing,” kata Ikhsan menjelaskan.