Achmad Fauzi Awali Hari Pencoblosan dengan Santunan Anak Yatim di Kediamannya

Madurapers
Calon Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo saat memberikan santunan kepada anak Yatim sebelum berangkat ke TPS
Calon Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo saat memberikan santunan kepada anak Yatim sebelum berangkat ke TPS (Sumber Foto: Istimewa, 2024).

Tidak hanya berbagi santunan, Fauzi juga menyampaikan pesan penting kepada masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada. Ia mengingatkan bahwa partisipasi aktif masyarakat menjadi kunci kemajuan daerah.

“Kami semua berharap Pilkada kali ini berlangsung lancar, damai, dan kondusif. Mari kita saling mendoakan agar diberikan kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan demokrasi ini,” tuturnya.

Aksi sosial ini mendapat apresiasi luas dari masyarakat. Kepedulian terhadap anak yatim, terutama di tengah suasana politik Pilkada, dinilai sebagai langkah mulia yang memperlihatkan sisi humanis seorang pemimpin.