“Pengembangan wisata ini kami lakukan demi menarik minat para wisatawan, baik di tingkat lokal, nasional maupun internasional. Sehingga Sumenep menjadi Episentrum wisata dunia, ” katanya, Minggu (19/05/2024).
Lebih lanjut, dirinya mengungkapkan bahwa Asosiasi Wisata Olahraga dan Minat Khusus Indonesia ini, kata dia, adalah organisasi nirlaba yang didirikan pada 19 Juli 2023 berdasarkan SK Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia Nomor AHU -0006300.AH.01.07.Tahun 2023
“ISSITA memiliki maksud dan tujuan untuk menjadikan kombinasi olahraga, minat khusus dan budaya serta keindahan alam Nusantara Indonesia sebagai kekuatan dalam memperkenalkan atau sebagai media promosi wisata daerah Indonesia secara nasional maupun internasional,” tukasnya.
Sebatas informasi tambahan, berikut ini Susunan Pengurus Dewan Perwakilan Cabang ISSITA Sumenep.
STRUKTUR PENGURUS DPC ISSITA SUMENEP:
- • Ketua: Dr. (Can) Naghfir, S.HI., S.H., M.Kn.
- • Wakil Ketua: Yudi Hariyanto.
- • Sekretaris: Dr. (Can) Atikatul Himmah, S.Pd., M.Pd.
- • Wakil Sekretaris: Zaynollah, S.H., M.H.
- • Bendahara: Imalah, S.S., M.H.
- • Koordinator Bidang Wisata Olahraga: Efriadi, S.P., M.Si.
- • Koordinator Bidang Minat Khusus: David Meircury, S.A.P.
