Buktinya, dalam debat tersebut Gibran tidak pernah menjelaskan secara tuntas terminologi (istilah) greenflation. Dia hanya memberikan contoh demo rompi kuning di Perancis, yang menurutnya bahaya sekali dan memakan korban.
Masalah seperti ini, kata Gibran, perlu diantisipasi agar tidak terjadi di Indonesia. Oleh karena itu, Indonesia perlu belajar dari negara-negara maju, agar tidak memberikan beban kepada masyarakat.
“… intinya, transisi menuju energi hijau itu harus super hati-hati. Jangan sampai malah membebankan R&D yang mahal. Proses transisi yang mahal ini kepada masyarakat, pada rakyat kecil. Itu maksud saya inflasi hijau Prof. Mahfud,” kata Gibran.
Debat Keempat Pilpres 2024 tersebut diselenggarakan oleh KPU RI di Jakarta Convention Center (JCC), pada Minggu kemarin lusa, 21 Januari 2024. Tema bahasan debat ini adalah: (1) pembangunan berkelanjutan dan lingkungan hidup, (2) sumber daya alam (SDA) dan energi, (3) pangan, (4) agraria, (5) masyarakat adat, dan (6) desa.