Warga Sumenep Kembali Ungkap Pelayanan Buruk Shopee Express

Tangkap layar bukti pengiriman yang salah alamat
Tangkap layar bukti pengiriman yang salah alamat (Sumber Foto: Fauzi, 2025).

“Sering banget saya harus ke Gapura untuk mengambil barang, tapi ternyata sudah diretur. Sia-sia saja pergi ke sana, padahal jaraknya jauh dari rumah,” tulisnya dalam komentar.

Tidak hanya itu saja, Krisdiantoro, seorang konsumen di wilayah Gapura, menyoroti masalah pengiriman barang berukuran besar.

“Kalau paketnya besar, jarang sekali sampai ke rumah. Padahal itu COD. Alasannya, tidak ada kurir yang mau mengantar, jadi barangnya harus diambil di kantor SPX,” keluhnya.

Para konsumen berharap Shopee segera memperbaiki sistem pengirimannya, termasuk memastikan barang sampai tepat waktu dan tidak ada retur tanpa pemberitahuan. Selain itu, mereka mendesak adanya peningkatan profesionalisme dari admin dan kurir.

“Shopee itu platform besar, tapi kalau sistemnya begini terus, kami sebagai konsumen akan ragu untuk terus berbelanja di sana. Jangan sampai hal ini menggerus kepercayaan pengguna,” ujar Fikri.

Keluhan ini menambah daftar panjang masalah Shopee, khususnya di wilayah Sumenep. Hingga berita ini ditulis, pihak Shopee belum memberikan tanggapan resmi terkait keluhan konsumen tersebut.

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca