Rempeyek Kacang Super Renyah: Camilan Gurih yang Mudah Dibuat di Rumah

Rempeyek kacang adalah camilan gurih yang cocok disajikan sebagai lauk pendamping saat makan atau teman bersantai. Panganan tradisional ini mudah dibuat di rumah dengan berbagai bahan tambahan
Rempeyek kacang adalah camilan gurih yang cocok disajikan sebagai lauk pendamping saat makan atau teman bersantai. Panganan tradisional ini mudah dibuat di rumah dengan berbagai bahan tambahan (Dok. Madurapers, 2025).

Bangkalan – Rempeyek kacang merupakan camilan gurih yang selalu menggoda lidah. Camilan ini cocok disajikan sebagai lauk pendamping maupun teman bersantai.

Makanan tradisional ini memiliki tekstur renyah dengan cita rasa gurih yang khas. Apalagi jika dipadukan dengan nasi hangat dan sambal yang pedas.

Rempeyek kacang juga mudah dikreasikan dengan berbagai bahan tambahan. Misalnya, rempeyek kedelai, teri, ikan asin, hingga udang rebon.

Tidak perlu bingung jika ingin menikmati rempeyek kacang super renyah. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan-bahan sederhana.

Proses pembuatannya cukup mudah dan tidak memerlukan waktu yang lama. Dengan mengikuti langkah-langkah yang tepat, hasilnya akan gurih, renyah, dan lezat.

Bahan utama yang dibutuhkan mudah ditemukan di pasar atau toko bahan makanan. Kamu hanya perlu 250 gram tepung beras, 1 sendok makan tepung tapioka, dan 1 butir telur.

Tambahkan segenggam kacang tanah yang telah dipotong-potong agar mudah matang. Potongan kacang ini juga memberikan kerenyahan yang sempurna.

Agar lebih sedap, tambahkan 5 lembar daun jeruk yang diiris tipis. Daun jeruk akan memberikan aroma segar yang khas pada rempeyek.

Tambahkan 300 ml air secara bertahap sambil diaduk merata. Pastikan adonan tidak terlalu cair atau kental agar rempeyek renyah dan tipis.

Bumbu halus menjadi rahasia kelezatan rempeyek kacang. Haluskan 4 siung bawang putih, 1 sendok teh ketumbar, 2 butir kemiri, dan 1 cm kunyit.

Tambahkan juga 2 lembar daun jeruk, 1/2 cm kencur, 3/4 sendok teh garam, dan 1/2 sendok teh penyedap rasa. Perpaduan bumbu ini menciptakan rasa gurih dengan aroma rempah yang menggoda.

error:

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca