Ketidakpuasan Pelanggan Meluas, Pimpinan J&T Express Sumenep Tak Becus Atasi Masalah Kurir

Madurapers
KOLASE, Ulasan pelanggan J&T Ekspres pada laman resmi Google Map yang berlokasi drop point J&T Express di Jalan DR. Cipto, No.99, Gudang, Kolor, Kec. Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. (Sumber Foto: Google). 

“Barang sejak tanggal 17 sudah datang di ekspedisi sampai sekarang belum dikirim. Sudah 3 kali diambil di ekspedisi kembali tetapi paketnya tidak ditemukan,” tulis Yunia sebagaimana dilansir dari laman resmi Google Map yang berlokasi di drop point J&T Express Jalan DR. Cipto,

Ia menuding, adanya kemalasan di antara para kurir yang berimbas pada pelayanan yang buruk.

“Kurir malas jika tenaga kerja lebih sedikit, maka akan bertambah lebih banyak. Kalau sudah begini, siapa yang dirugikan? ya pelanggan,” lanjutnya.

Yunia juga menegaskan bahwa perusahaan akan merugi akibat pelayanan buruk ini, “Perusahaan juga rugi karena mendapat rating 1. ini ulah siapa? ya ulah para pekerjanya,” tegasnya.

Hingga berita ini tayang, pihak J&T Express belum memberikan tanggapan resmi terkait keluhan-keluhan tersebut. Keluhan ini menambah daftar panjang permasalahan pelayanan yang dihadapi oleh perusahaan di Kabupaten Sumenep.

Bahkan, ulasan di laman resmi Google Map tersebut tidak mendapatkan respon dari pihak drop point J&T Express Jalan DR. Cipto.