KPU Sampang Tetapkan Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2024

Madurapers
Kedua Paslon menunjukkan nomor urut hasil pengundian di Aula BPU Sampang,
Kedua Paslon menunjukkan nomor urut hasil pengundian di Aula BPU Sampang, (Sumber Foto: Anaf, 2025). 

Pada tahap kedua, calon bupati mengambil nomor urut sesuai urutan nomor antrian terkecil yang diperoleh. Setelah itu, pasangan calon menunjukkan nomor urut yang telah diambil kepada KPU, peserta kegiatan, dan media.

Hasil pengundian menunjukkan pasangan KH Muhammad Bin Muafi Zaini – H Abdullah Hidayat memperoleh nomor urut 01, sementara pasangan H Slamet Junaidi – H Ahmad Mahfud mendapatkan nomor urut 02.

Proses rapat pleno terbuka ini masih berlangsung dengan penandatanganan berita acara penetapan nomor urut oleh KPU Sampang. Dengan penetapan ini, diharapkan pelaksanaan Pilkada Sampang 2024 dapat berjalan dengan tertib dan lancar.