Pererat Silaturahmi, PJS Temui Bupati

Akhir Agenda Silaturahmi, Insan Pers Yang Tergabung di Asosiasi Persatuan Jurnalis Sampang Melakukan Photo Bersama Dengan Bupati Sampang dan Sekdakab.

Sampang – Dalam rangka mempererat hubungan tali silaturahmi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Sampang, insan pers yang tergabung dalam Persatuan Jurnalis Sampang (PJS) menemui Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi di kantornya, Kamis (4/10/2021).

Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi, didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Sampang, Yuliadi Setiawan menyambut baik kehadiran insan pers PJS.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Sampang mengatakan, media memiliki peranan penting dalam pembangunan di Kabupaten Sampang melalui pemberitaan yang positif. Pihaknya ingin insan pers terlibat dalam mencitrakan beberapa keberhasilan Pemkab Sampang mulai dari capaian infrastruktur hingga beberapa program lainnya.

“Yang paling penting, bagaimana membranding Sampang untuk bisa maju dan tidak jadi wilayah yang ditakuti oleh semua pihak, sehingga investor bisa masuk,” tuturnya.

Pria yang akrab dipanggil H. Idi tersebut mengaku saat ini pihaknya tengah fokus membangun infrastruktur yang bisa menjadi akses perekonomian. Hal itu dinilai pantas lantaran saat ini seluruh kabupaten di Indonesia sedang berjuang untuk bangkit dari ekonomi di tengah pandemi covid-19.

Menurut Bupati, sukses dan majunya suatu daerah juga bergantung pada media yang berada diwilayah sendiri, jika semua memiliki rasa membangun. Maka, tentu itu juga yang akan membantu kerja pemerintah.

“Medialah yang akan memberikan informasi pada publik baik tingkat Nasional maupun International, jadi kami harap ada keseimbangan informasi antara negatif dan positif, tidak hanya hal negatif saja yang diangkat,” ujarnya.

“PJS sebagai salah satu asosiasi harus kami apresiasi dan kami siap mendukung,” sambung H Idi.

Tinggalkan Balasan

Eksplorasi konten lain dari Madurapers

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca